Fazrin, Rexy (2021) HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU TERHADAP PRAKTIK PEMBERIAN MAKANAN SEHAT PADA ANAK SISWA KELAS 1 DI SD NEGERI 1, 2 DAN 5 GUNUNG PERENG KOTA TASIKMALAYA. Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.
Text
Skripsi Rexi Fasrin(164101007).pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Pengetahuan dan sikap merupakan stuatu pendorong untuk terjadinya sebuah praktik. Praktik pemberian makanan sehat pada anak merupakan salah satu faktor untuk penentuan status gizi anak, status gizi dapat digolongkan menjadi gemuk, normal dan kurang. Prevalensi status gizi kurang di Kota Tasikmalaya pada tahun 2019 yaitu sebesar 5,7%. Angka tertinggi untuk kejadian gizi kurang di Kota Tasikmalaya yaitu berada di wilayah kerja Puskesmas Cilembang sebanyak 541 anak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap ibu terhadap praktik pemberian makanan sehat pada anak siswa kelas 1 di SD Negeri 1, 2, dan 5 Gunung Pereng Kota Tasikmalaya. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian cross sectional. Penelitian ini melibatkan 120 orang sampel yaitu ibu dari siswa. Analisis data menggunakan uji Rank Spearman dengan derajat kemaknaan (α) = 0,05 menunjukan hasil terdapat hubungan antara pengetahuan terhadap praktik pemberian maknan sehat pada anak ( p value = 0,002 ; Rho = 0,281) dan terdapat hubungan sikap terhadap pemberian makanan sehat pada anak ( p value = 0,007 ; Rho = 0,244) Rekomendasi berdasarkan hasil penelitian yaitu bagi ibu agar lebih mencari kembali informasi tentang makanan sehat untuk menambah pengetahuan yang kemudian akan menimbulkan sikap positif sehingga akan terbentuk sebuah praktik yang baik, khususnya kepada ibu yang memiliki anak usia dini. Kata Kunci : pengetahuan, sikap, praktik, makanan sehat, siswa sekolah dasar
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | Lelis Masridah |
Date Deposited: | 11 Jun 2021 03:04 |
Last Modified: | 11 Jun 2021 03:04 |
URI: | http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/2521 |
Actions (login required)
View Item |