HUBUNGAN KEBIASAAN KONSUMSI MINUMAN MANIS BERKALORI DENGAN KEJADIAN KEGEMUKAN PADA REMAJA PUTRI (Studi pada Remaja Putri di SMA Negeri Kota Tasikmalaya Tahun 2024)

NURHALIZA, NAOSIKA (2024) HUBUNGAN KEBIASAAN KONSUMSI MINUMAN MANIS BERKALORI DENGAN KEJADIAN KEGEMUKAN PADA REMAJA PUTRI (Studi pada Remaja Putri di SMA Negeri Kota Tasikmalaya Tahun 2024). Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (144kB)
[img] Text
2. HALAMAN PENGESAHAN.pdf

Download (94kB)
[img] Text
3. HALAMAN PERSETUJUAN.pdf

Download (58kB)
[img] Text
4. PERNYATAAN.pdf

Download (65kB)
[img] Text
5. ABSTRAK.pdf

Download (243kB)
[img] Text
6. KATA PENGANTAR.pdf

Download (207kB)
[img] Text
7. PEDOMAN PENGGUNAAN SKRIPSI.pdf

Download (134kB)
[img] Text
8. DAFTAR ISI.pdf

Download (251kB)
[img] Text
9. HALAMAN PERSEMBAHAN.pdf

Download (201kB)
[img] Text
10. DAFTAR RIWAYAT HIDUP.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (149kB)
[img] Text
11. BAB I.pdf

Download (216kB)
[img] Text
12. BAB II.pdf

Download (265kB)
[img] Text
13. BAB III.pdf

Download (360kB)
[img] Text
14. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (245kB)
[img] Text
15. BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (224kB)
[img] Text
16. BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (203kB)
[img] Text
17. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (224kB)
[img] Text
18. LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

Abstract

Remaja merupakan masa terjadinya perubahan yang pesat dalam hal pertumbuhan terkait fisik, kognitif, dan psikososial. Masalah gizi seperti kegemukan dapat terjadi pada masa remaja. Kegemukan merupakan suatu kondisi kelebihan berat badan yang disebabkan oleh penimbunan lemak di dalam tubuh. Penyebab terjadinya kegemukan adalah konsumsi minuman manis, karena jika kandungan gula dalam minuman manis terlalu banyak diserap oleh tubuh maka akan disimpan sebagai lemak di bawah jaringan kulit. Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis hubungan antara kebiasaan konsumsi minuman manis berkalori terkait frekuensi dan asupan gula per hari dengan kejadian kegemukan pada remaja putri SMA negeri di Kota Tasikmalaya. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu observasional dengan pendekatan cross sectional. Pemilihan sekolah dilakukan dengan cara simple random sampling dan pemilihan subjek menggunakan teknik proportional random sampling didapatkan subjek 119 siswi dari SMAN 3, 99 siswi dari SMAN 4 dan 124 siswi dari SMAN 10 Kota Tasikmalaya. Kuesioner SQ-FFQ, food recall 3x24 jam dan pengukuran berat badan dan tinggi badan digunakan untuk mengumpulkan data. Uji chi-square dan regresi logistik digunakan dalam analisis data. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan antara kebiasaan konsumsi minuman manis berkalori dengan kejadian kegemukan pada remaja putri (frekuensi: p=0,000, OR=5,598 CI 95% dan asupan gula/hari: p=0,000, OR=4,550 CI 95%). Konsumsi karbohidrat merupakan penyebab paling berpengaruh terhadap kejadian kegemukan dengan nilai OR 83,662. Dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara kebiasaan konsumsi minuman manis berkalori dengan kejadian kegemukan pada remaja putri SMA negeri di Kota Tasikmalaya, serta terdapat hubungan antara variabel perancu yaitu konsumsi energi dan karbohidrat dengan kejadian kegemukan pada remaja putri di SMA negeri Kota Tasikmalaya. Diharapkan remaja putri memiliki kesadaran untuk lebih memperhatikan konsumsi minuman manis serta asupan makanan sehari-hari agar sesuai pedoman gizi seimbang. Kata kunci: Kegemukan, Minuman Manis Berkalori, Remaja Putri

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Gizi
Depositing User: Lelis Masridah
Date Deposited: 26 Sep 2024 04:48
Last Modified: 26 Sep 2024 04:48
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/14430

Actions (login required)

View Item View Item