PENGARUH PENGEMBANGAN KAWASAN WANA WISATA MUSTIKA TAMAN ANGGREK TERHADAP KONDISI SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT DI KELURAHAN KARANGPANIMBAL KECAMATAN PURWAHARJA KOTA BANJAR

WIJAYANTO, WAHYU ARIS (2019) PENGARUH PENGEMBANGAN KAWASAN WANA WISATA MUSTIKA TAMAN ANGGREK TERHADAP KONDISI SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT DI KELURAHAN KARANGPANIMBAL KECAMATAN PURWAHARJA KOTA BANJAR. Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (120kB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (147kB)
[img] Text
3. LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (85kB)
[img] Text
4. KATA PENGANTAR, DAFTAR (ISI, TABEL, GAMBAR, LAMPIRAN).pdf

Download (377kB)
[img] Text
5. BAB I Copy, revisi.pdf

Download (414kB)
[img] Text
6. BAB II Copy, revisi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (768kB)
[img] Text
7. BAB III Copy, revisi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (379kB)
[img] Text
8. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)
[img] Text
9. BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (104kB)
[img] Text
10. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (168kB)

Abstract

ABSTRAK WAHYU ARIS WIJAYANTO, 2019. “Pengaruh Pengembangan Kawasan Wana Wisata Mustika Taman Anggrek terhadap Kondisi Sosial Ekonomi Masyarakat di Kelurahan Karangpanimbal Kecamatan Purwaharja Kota Banjar”. Jurusan Pendidikan Geografi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Siliwangi Tasikmalaya. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keberadaan kawasan Wana Wisata Mustika Taman Anggrek yang terdapat di Kelurahan Karangpanimbal Kecamatan Purwaharja Kota Banjar. Kawasan ini merupakan tempat wisata yang berpotensi menjadi wisata unggulan di Kota Banjar. Namun untuk saat ini pengembangannya belum optimal baik dari kondisi tempat maupun pengelolaannya. Penelitian ini dilakukan dengan (1) Untuk mengetahui upaya pengembangann kawasan Wana Wisata Mustika Taman Anggrek di Kelurahan Karangpanimbal Kecamatan Purwaharja Kota Banjar (2) Untuk mengetahui pengaruh pengembangan kawasan Wana Wisata Mustika Taman Anggrek terhadap kondisi sosial ekonomi masyarakat di Kelurahan Karangpanimbal Kecamatan Purwaharja Kota Banjar. Penelitian ini, menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi lapangan, wawancara, kuesioner, studi pustaka dan studi dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis SWOT. Populasi dalam penelitian ini adalah pengelola, pemerintah setempat, pegawai, pedagang, pengunjung dan masyarakat. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling sebanyak 2 responden yaitu pengelola dan lurah, random sampling 31 responden yaitu masyarakat , dan sampling aksidental dengan jumlah 43 responden yaitu pedagang dan pengunjung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, (1) Upaya yang dapat dilakukan oleh masyarakat untuk meningkatkan pengembangan kawasan Wana Wista Mustika Taman Anggrek yaitu dengan meningkatkan fasilitas setiap objek/wahana, meningkatkan sarana dan prasarana, meningkatkan promosi, dan menyediakan cenderamata/oleh-oleh khas. (2) Pengembangan kawasan Wana Wisata Mustika Taman Anggrek terhadap kondisi sosial ekonomi masyarakat adalah dapat meningkatkan pendapatan masyarakat dan mampu memberikan lapangan pekerjaan baru. Kata Kunci: Pengaruh Pengembangan, Wana Wisata Mustika Taman Anggrek, Sosial Ekonomi Masyarakat.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Geografi
Depositing User: Dedi Natawijaya .
Date Deposited: 19 Jul 2022 04:52
Last Modified: 19 Jul 2022 04:52
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/6424

Actions (login required)

View Item View Item