Rodiyansah, Kendra (2025) PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA MELALUI KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Kasus Pada Guru ASN Sekolah Dasar Negeri Se-Kota Tasikmalaya). Masters thesis, Universitas Siliwangi.
Tesis_Kendra Rodiyansah_MM_238334035.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional Dan Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Melalui Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening (Kasus Pada Sekolah Dasar Negeri Se-Kota Tasikmalaya). Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey dan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan sampel sebesar 337 orang guru Sekolah Dasar Negeri Se-Kota Tasikmalaya. Teknik sampling yang digunakan adalah probability sampling dengan jenis random sampling. Sedangkan teknik analisis data menggunakan analisis Metode Structural Equation Model (SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Terdapat Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional Dan Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Dengan Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening Pada Sekolah Dasar Negeri Se-kota Tasikmalaya baik secara parsial maupun simultan. Hal ini menunjukan bahwa semakin baik dan sesuai gaya kepemimpinan transformasional kepala sekolah yang diterapkan serta budaya organisasi yang nyaman di lingkungan Sekolah Dasar Se-Kota Tasikmalaya maka kepuasan kerja guru akan meningkat sehingga kinerjanya pun ikut meningkat.
Kata kunci : Gaya Kepemimpinan Transformasional, Budaya Organisasi, Kepuasan Kerja dan Kinerja.
| Item Type: | Thesis (Masters) |
|---|---|
| Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
| Divisions: | Pascasarjana > S2 Manajemen |
| Depositing User: | dewi dewi dewi |
| Date Deposited: | 28 Jan 2026 02:51 |
| Last Modified: | 28 Jan 2026 02:51 |
| URI: | https://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/4798 |
