SUPRIYATIN, ADZNI NABILLAH (2024) ANALISIS PERENCANAAN TANGGA IKAN (FISHWAY) DI BENDUNGAN LEUWIKERIS. Other thesis, Universitas Siliwangi.
ABSTRAK.pdf
Download (13kB)
BAB I.pdf
Download (84kB)
BAB II.pdf
Download (1MB)
BAB III.pdf
Download (431kB)
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (11kB)
COVER.pdf
Download (54kB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Download (7kB)
KATA PENGANTAR-DAFTAR GAMBAR.pdf
Download (181kB)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (5MB)
LEMBAR KEASLIAN.pdf
Download (180kB)
LEMBAR PENGESAHAN.pdf
Download (197kB)
Abstract
Bendungan Leuwikeris merupakan salah satu bendungan yang sedang diselesaikan terletak di Kabupaten Tasikmalaya dan Ciamis Provinsi Jawa Barat. Bendungan ini memiliki desain kapasitas tampung sebesar 81,44 juta m3 dan luas daerah aliran sungai mencapai 646 km2. Bendungan Leuwikeris tidak dilengkapi dengan jalur migrasi ikan yang mengakibatkan terputusnya pergerakan ikan dari hilir ke hulu ataupun sebaliknya. Untuk mengatasi masalah ini, teknologi ramah lingkungan seperti tangga ikan (fishway) diterapkan. Tangga ikan dirancang untuk memungkinkan ikan dan biota air lainnya bermigrasi melewati bendungan, sehingga tidak terhalang oleh struktur bendungan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kondisi biologis dan hidraulika yang relevan, serta merencanakan penempatan dan desain tangga ikan (fishway) di Bendungan Leuwikeris menggunakan perangkat lunak HEC-RAS. Boundary condition dalam simulasi HEC-RAS ditentukan pada titik-titik tertentu di sepanjang model sungai atau saluran air yang diperlukan untuk menjalankan simulasi aliran air. Pada tangga ikan (fishway) ini kedalaman normal (normal depth) aliran seragam dengan kemiringan yang sama dengan kemiringan saluran. Simulasi ini menggunakan kondisi aliran steady flow dengan reach boundary pada bagian hilir menggunakan Known W.S. Hasil analisis menunjukkan bahwa tipe yang digunakan dalam penelitian ini adalah tipe Bypass Channel Fishway dengan bentuk saluran berkelok dengan debit aliran sebesar 5,299 m3/detik. Desain yang dihasilkan memastikan bahwa aliran air pada tangga ikan tetap sub-kritis dengan kecepatan saluran tangga ikan (fishway) sebesar 1,186 m/detik, aman bagi ikan untuk bermigrasi. Dimensi saluran tangga ikan (fishway) dengan ukuran panjang 3200 m, lebar 3,5 m, dan tinggi 1,2 m.
Kata Kunci: Bendungan, HEC-RAS, Tangga Ikan. 1Mahasiswa Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Siliwangi. 2Dosen Pembimbing Tugas Akhir 1, Dosen Teknik Sipil Universitas Siliwangi. 3Dosen Pembimbing Tugas Akhir 1, Dosen Teknik Sipil Universitas Siliwangi.
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
| Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
| Depositing User: | user1 user1 user1 |
| Date Deposited: | 06 Jan 2026 01:39 |
| Last Modified: | 06 Jan 2026 01:39 |
| URI: | https://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/3461 |
