PENGARUH INTERAKSI SOSIAL DALAM BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR ( Studi pada warga belajar program kejar paket C di PKBM “Cerdik” Kota Tasikmalaya

SANDY, ADHITYA (2018) PENGARUH INTERAKSI SOSIAL DALAM BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR ( Studi pada warga belajar program kejar paket C di PKBM “Cerdik” Kota Tasikmalaya. Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.

[img] Text
1. cover skripsi.pdf

Download (99kB)
[img] Text
2. halaman awal yes.pdf

Download (323kB)
[img] Text
3. BAB I.pdf

Download (222kB)
[img] Text
4. BAB II.pdf

Download (522kB)
[img] Text
5. BAB III.pdf

Download (401kB)
[img] Text
6. BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (515kB)
[img] Text
7. BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (189kB)
[img] Text
8. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (114kB)

Abstract

Pendidikan perlu mendapatkan perhatian khusus yang keberhasilannya banyak dipengaruhi oleh interaksi sosial warga belajar di dalam kelas. Pada umumnya di dalam kelas terjadi hubungan sosial yang baik apabila warga belajar sehingga dapat diterima di kelompoknya dan disenangi teman-temannya, sehingga membentuk dukungan dalam meningkatkan prestasi belajarnya. Berdasarkan hal tersebut, maka penulis mengadakan penelitian tentang hubungan interaksi sosial warga belajar dengan prestasi belajar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya pengaruh interaksi sosial dalam belajar dengan prestasi belajar. Hipotesis yang diajukan adalah Ada pengaruh nyata interaksi sosial dalam belajar terhadap prestasi belajar pada warga belajar PKBM “Cerdik” Kota Tasikmalaya.. Sampel penelitian adalah warga belajar Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) “Cerdik” Kota Tasikmalaya yang berjumlah 28 orang. Sesuai dengan tujuan penelitian, maka metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode angket, dan studi dokumentasi. Metode angket digunakan untuk mendapatkan data interaksi sosial, adapun studi dokumentasi digunakan untuk mendapatkan data prestasi belajar. Setelah data diperoleh, langkah selanjutnya menganalisis data menggunakan analisis statistic: Statistics Packages for Social Studies (SPSS) versi 20. Berdasarkan analisis statistik menggunakan Uji t , diperoleh thitung = 6,860 dan ttabel = 2,056, maka thitung > ttabel. Dengan demikian disimpulkan bahwa ada pengaruh interaksi sosial terhadap prestasi belajar. Koefisien determinasi dari hasil perhitungan ini didapat sebesar 64.4%. Hal ini menunjukkan bahwa Interaksi Sosial warga belajar memberikan pengaruh sebesar 64.4% terhadap Prestasi Belajar. Berdasarkan perhitungan korelasi Pearson, diperoleh nilai koefisien korelasi (r) sebesar 0,803, yang berarti terdapat hubungan yang sangat kuat antara Interaksi Sosial warga belajar dengan Prestasi Belajar. Kesimpulan yang diperoleh dari analisis data statistik adalah bahwa semakin baik interaksi sosial warga belajar maka semakin tinggi pula prestasi belajar warga belajar di PKBM “Cerdik” kota Tasikmalaya. Keyword : Interaksi Sosial, Prestasi Belajar

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Masyarakat
Depositing User: Lelis Masridah
Date Deposited: 03 Sep 2019 06:44
Last Modified: 03 Sep 2019 06:44
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/707

Actions (login required)

View Item View Item