PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT FACILITATOR AND EXPLAINING PADA MATA PELAJARAN SEJARAH INDONESIA MATERI PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI MIPA 4 SMA NEGERI 4 TASIKMALAYA SEMESTER GENAP TAHUN PELAJARAN 2018 / 2019

Hernian, Herni (2019) PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT FACILITATOR AND EXPLAINING PADA MATA PELAJARAN SEJARAH INDONESIA MATERI PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI MIPA 4 SMA NEGERI 4 TASIKMALAYA SEMESTER GENAP TAHUN PELAJARAN 2018 / 2019. Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.

[img] Text
Sripsi Herni 1-Daftar Sumber.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa antara siswa yang mengikuti model pembelajaran Student Facilitator and Explaining, dengan mengikuti pembelajaran ceramah dan tanya jawab di kelas. Metode penelitan yang digunakan, yaitu Kuantitatif. Jenis penelitian penelitian yang digunakan yaitu eksperimen kuasi dengan design “Nonequivalent Control Group Design”.Merupakan salah satu design penelitian yang bagian dari quasi eksperimental. Desain ini hampir sama dengan pretes-postest control grup design tetapi dalam desain ini kelompok eksperimen dan kelompok kontrol tidak dipilih secara random Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI MIPA SMA Negeri 4 Tasikmalaya. Teknik pengambilan sampling adalah purposive sampling, yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tententu. Teknik ini merupakan teknik penentuan sampel dengan pertimbangan khusus sehingga layak dijadikan sampel. kelas XI MIPA 4 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIPA 3 sebagai kelas kontrol. Instrumen hasil belajar berupa tes pilihan ganda, berdasarkan proses pengolahan data, untuk kelas eksperimen diperoleh rerata skor tes awal (pretest) 69.08 dan tes akhir (posttest) adalah 84.38. untuk kelas kontrol tes awal (pretest) 70.19 dan tes akhir (posttest) adalah 73.22. Hasil analisis uji Independent-Samples T Test menunjukkan bahwa nilai dari posttest kelompok eksperimen-kontrol sebesar 4.774. Dari data tersebut terlihat nilai 4.774 > 1.994, nilai probabilitas atau Sig (2tailed) 0,000 < 0,05 sehingga diterima dan ditolak dengan nilai mean kelas eksperimen lebih besar. Maka terdapat pengaruh penggunaan model pembelajaran Student Facilitator and Explaining terhadap hasil belajar siswa. Kata Kunci : Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Facilitator and Explaining dan Hasil Belajar

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: D History General and Old World > D History (General)
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Sejarah
Depositing User: Lelis Masridah
Date Deposited: 21 Aug 2019 01:30
Last Modified: 21 Aug 2019 01:30
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/500

Actions (login required)

View Item View Item