PENGARUH TAKARAN PUPUK KANDANG KAMBING TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL KANGKUNG DARAT (Ipomoea reptans Poir var. Bangkok LP-1)

KURNIA FITRI, ANISA (2020) PENGARUH TAKARAN PUPUK KANDANG KAMBING TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL KANGKUNG DARAT (Ipomoea reptans Poir var. Bangkok LP-1). Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.

[img] Text
ANISA KF 145001140.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian tentang pengaruh takaran pupuk kandang kambing terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kangkung darat (Ipomoea reptans Poir var. Bangkok LP-1 ) telah dilaksanakan pada bulan Juli sampai Oktober 2019 di Desa Mekarsari, Kecamatan Cilawu, Kabupaten Garut, dengan ketinggian tempat 1300 m di atas permukaan laut dan pH tanah 6,3. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan lima perlakuan dan diulang sebanyak lima kali. Perlakuan adalah takaran pupuk kandang kambing (A) : 0 t/ha (B), 5 t/ha (C), 10 t/ha (D), 15 t/ha dan (E), 20 t/ha. Hasil penelitian menunjukan takaran pupuk kandang kambing berpengaruh terhadap pertumbuhan dan hasil kangkung darat. Takaran pupuk kandang kambing 20 t/ha memberikan pengaruh terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil kangkung. Kata kunci: Takaran pupuk kandang kambing, Kangkung darat.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroteknologi
Depositing User: Lelis Masridah
Date Deposited: 14 Jun 2021 01:45
Last Modified: 14 Jun 2021 01:45
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/2527

Actions (login required)

View Item View Item