Lubby, Muhammad Chandra (2023) ANALISIS PERBANDINGAN HARGA SAHAM DAN NET VOLUME SEBELUM DAN SESUDAH MERGER PADA PT BANK SYARIAH INDONESIA (Studi Kasus Pada PT. Bank Syariah Indonesia Periode 1 November 2019 - 2 Juni 2022). Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.
Text
COVER - Muhammad Chandra Lubby.pdf Download (23kB) |
|
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf Download (316kB) |
|
Text
SURAT PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI.pdf Download (168kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (57kB) |
|
Text
KATA PENGANTAR, DAFTAR ISI, DAFTAR TABEL.pdf Download (170kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (338kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (299kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (217kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (475kB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (118kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (206kB) |
Abstract
ABSTRAK ANALISIS PERBANDINGAN HARGA SAHAM DAN NET VOLUME SEBELUM DAN SESUDAH MERGER PADA PT. BANK SYARIAH INDONESIA (STUDI KASUS PADA PT. BANK SYARIAH INDONESIA PERIODE 1 NOVEMBER 2019 - 2 JUNI 2022) Oleh: Muhammad Chandra Lubby NPM. 191002046 Email: chandralubby01@gmail.com Terjadinya penurunan harga saham sebulan setelah terbentuknya Bank Syariah Indonesia saham BRIS setelah merger menyebabkan kerugian keuangan bagi investor pemegang saham perusahaan atau capital loss, padahal tujuan dari merger perusahaan adalah menaikkan kinerja perusahaan baik dari keuangan maupun perusahaannya, memperluas pemasaran untuk meningkatkan pangsa pasar, meningkatkan pendanaan, memperkuat modal perusahaan, memperluas ruang leverage dalam memperoleh dana pihak ketiga untuk bersaing dengan bank umum, menurunkan biaya produksi untuk efisiensi operasional, serta mengedukasi masyarakat tentang perbankan syariah dan menyebarkannya lebih luas. Penelitian ini menggunakan studi komparasi, data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah filsafat positivisme untuk meneliti populasi atau sampel tertentu, yaitu perubahan harga saham dan volume bersih perdagangan saham sebelum dan sesudah merger PT. Bank Syariah Indonesia Tbk sejak 1 November 2019 sampai dengan 2 Juni 2022. Analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis penelitian ini adalah analisis kuantitatif dengan metode statistik deskriptif, uji normalitas dan uji hipotesis menggunakan paired sample t test dan wilcoxon signed rank test. Hasil uji pada penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbandingan perbedaan yang signifikan antara harga saham dan net volume saham sebelum dan sesudah merger pada PT. Bank Syariah Indonesia periode 1 november 2019 - 2 juni 2022. Riset menampilkan bahwa adanya perbedaan yang signifikan untuk harga saham pada saham BRIS sebelum dan sesudah merger, hal ini bisa dijelaskan dengan besarnya nilai hitung sebesar -5,533 dan signifikasi sebesar 0,000. Sig. 0,000 < dari tingkat signifikasi 0,05 Sedangkan untuk Net Volume juga adanya perbedaan yang signifikan untuk net volume pada saham BRIS sebelum dan sesudah merger, hal ini bisa dijelaskan dengan besarnya nilai dibuktikan melalui tingkat Asymp. Sig. (2-tailed) 0,007 yang kurang dari 0,05. Kata Kunci: Merger, Harga Saham, Net Volume, Bank Syariah.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Agama Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Lelis Masridah |
Date Deposited: | 09 Feb 2023 03:13 |
Last Modified: | 09 Feb 2023 03:13 |
URI: | http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/8452 |
Actions (login required)
View Item |