ROHMAT TUJAKIAH, RIMA (2019) PERBANDINGAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS PESERTA DIDIK ANTARA YANG MENGGUNAKAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING DENGAN PENDEKATAN REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION DAN PENDEKATAN SAINTIFIK (Penelitian Terhadap Peserta Didik Kelas VII SMP Negeri 4 Tasikmalaya Tahun Ajaran 2018/2019). Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.
Text
SKRIPSI RIMA ROHMAT TUJAKIAH.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan komunikasi matematis peserta didik yang menggunakan model Problem Based Learning dengan pendekatan realistic mathematics education, kemampuan komunikasi matematis peserta didik yang menggunakan model Problem Based Learning dengan pendekatan saintifik, dan kemampuan komunikasi matematis peserta didik yang lebih baik antara yang menggunakan model Problem Based Learning dengan pendekatan realistic mathematics education dan model Problem Based Learning dengan pendekatan saintifik. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen dengan populasi seluruh peserta didik kelas VII SMP Negeri 4 Tasikmalaya. Sampel penelitian dipilih secara acak dan terpilih kelas VII-C sebagai kelas eksperimen 1 dengan jumlah peserta didik sebanyak 32 orang dan kelas VII-B sebagai kelas eksperimen 2 dengan jumlah peserta didik sebanyak 32 orang. Untuk memperoleh data dalam penelitian ini digunakan instrumen berupa soal tes kemampuan komunikasi matematis. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini melalui tes berupa tes kemampuan komunikasi matematis. Analisis data dilakukan secara kuantitatif dengan menggunakan uji-t. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa kemampuan komunikasi matematis peserta didik yang menggunakan model Problem Based Learning dengan pendekatan realistic mathematics education termasuk pada kriteria baik, kemampuan komunikasi matematis peserta didik yang menggunakan model Problem Based Learning dengan pendekatan saintifik termasuk pada kriteria sedang dan kemampuan komunikasi matematis peserta didik yang menggunakan model Problem Based Learning dengan pendekatan realistic mathematics education lebih baik daripada kemampuan komunikasi matematis peserta didik yang menggunakan model Problem Based Learning dengan pendekatan saintifik. Kata kunci: komunikasi matematis, problem based learning, realistic mathematics education, saintifik
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Lelis Masridah |
Date Deposited: | 14 Aug 2019 03:29 |
Last Modified: | 14 Aug 2019 03:29 |
URI: | http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/300 |
Actions (login required)
View Item |