TRIYANINGSIH, NANDA (2019) KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN FLIPPED CLASSROOM DITINJAU DARI GAYA BELAJAR PESERTA DIDIK (Penelitian terhadap Peserta Didik kelas VIII SMP Negeri 1 Tasikmalaya Tahun Pelajaran 2018/2019). Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.
Text
SKIPSI nanda triyaningsih.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan pemecahan masalah matematis peserta didik yang pembelajaran menggunakan model flipped classroom dapat mencapai ketuntasan klasikal yang ditentukan, dan untuk mengetahui perbedaan kemampuan pemecahan masalah matematis peserta didik dengan menggunakan model pembelajaran flipped classroom ditinjau dari gaya belajar visual, gaya belajar auditorial, dan gaya belajar kinestetik. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen. Populasinya seluruh peserta didik kelas VIII SMP N 1 Tasikmalaya. Sampel diambil 1 kelas, terambil yaitu kelas VIII C dengan jumlah 33 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalui tes kemampuan pemecahan masalah matematis dan angket gaya belajar peserta didik. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu soal tes kemampuan pemecahan masalah matematis dan angket gaya belajar peserta didik. Angket gaya belajar yang digunakan adalah angket gaya belajar menurut DePorter dan Hernacki yang terbagi menjadi tiga jenis gaya belajar yaitu: gaya belajar visual, gaya belajar auditorial, dan gaya belajar kinestetik. Teknik analisis yang digunakan yaitu uji proposi satu pihak, uji anova, dan dilanjutkan uji scheffe. Berdasarkan hasil pengujian, pengolaan data diperoleh kesimpulan: (1) Kemampuan pemecahan masalah matematis melalui model flipped classroom telah mencapai ketuntasan klasikal (2) Terdapat perbedaan kemampuan pemecahan masalah matematis pada penggunaan model pembelajaran flipped classroom antara peserta didik yang memiliki gaya belajar visual, auditorial, kinestetik. Kata kunci: Flipped Classroom, Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis, Gaya Belajar
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Lelis Masridah |
Date Deposited: | 09 Aug 2019 08:09 |
Last Modified: | 13 Aug 2019 08:09 |
URI: | http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/239 |
Actions (login required)
View Item |