PRADANA, BIMA ADI (2021) DAMPAK MIGRASI PENDUDUK TERHADAP KONDISI SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT DI DESA PATALAGAN KECAMATAN PANCALANG KABUPATEN KUNINGAN. Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.
Text
1. COVER.pdf Download (218kB) |
|
Text
2. PENGESAHAN.pdf Download (170kB) |
|
Text
5. ABSTRAK.pdf Download (172kB) |
|
Text
9. DAFTAR ISI.pdf Download (182kB) |
|
Text
13. BAB I.pdf Download (253kB) |
|
Text
14. BAB II.pdf Download (333kB) |
|
Text
15. BAB III.pdf Download (317kB) |
|
Text
16. BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
|
Text
17. BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (259kB) |
|
Text
18. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (312kB) |
Abstract
ABSTRAK BIMA ADI PRADANA. 2021. Dampak Migrasi Penduduk Terhadap Kondisi Sosial Ekonomi Masyarakat di Desa Patalagan Kecamatan Pancalang Kabupaten Kuningan. Jurusan Pendidikan Geografi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Siliwangi Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya penduduk Desa Patalagan Kecamatan Pancalang Kabupaten Kuningan yang melakukan migrasi ke kota-kota besar di Indonesia. Migrasi tersebut terjadi karena penghasilan yang didapatkan penduduk dari bertani atau buruh di daerahnya tidak mampu mencukupi kebutuhan. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor yang pendorong dan penarik pelaku migrasi serta untuk mengetahui dampak dari migrasi penduduk di Desa Patalagan Kecamatan Pancalang Kabupaten Kuningan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, kuisioner, studi literatur. Populasi meliputi seluruh masyarakat Desa Patalagan yang melakukan migrasi sebanyak 207 Kepala Keluarga. Pengambilan sampel dilakukan menggunakan teknik random sampling dengan jumlah sampel sebanyak 41 responden. Hasil penelitian menunjukan bahwa faktor pendorong migrasi yaitu adanya : ketersediaan lapangan pekerjaan di Desa yang sedikit, upah buruh di Desa yang rendah, faktor keinginan pribadi/faktor internal, dan terbatasnya sarana dan prasarana. Sedangkan faktor penarik dari kota yaitu lapangan pekerjaan yang banyak, upah yang lebih tinggi, sarana dan prasarana yang lebih lengkap. Migrasi memiliki dampak positif yaitu Pendapatan yang lebih tinggi, terpenuhinya kebutuhan keluarga, perubahan status sosial. Dampak negatif berupa keterbatasan sumberdaya manusia usia produktif di daerah asal, perubahan pola perilaku/Akulturasi Budaya. Kata kunci : Dampak, Migrasi, Sosial Ekonomi
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Geografi |
Depositing User: | Dedi Natawijaya . |
Date Deposited: | 31 Mar 2023 02:51 |
Last Modified: | 31 Mar 2023 02:51 |
URI: | http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/9020 |
Actions (login required)
View Item |