STUDI TENTANG MANAJEMEN SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) SWASTA (Pada Sekolah Menengah Kejuruan SMK) Kimia Pesantren Al-Falah Biru Kecamatan Tarogong Kidul Kabupaten Garut Jawa Barat)

BURHANUDIN, ASEP (2008) STUDI TENTANG MANAJEMEN SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) SWASTA (Pada Sekolah Menengah Kejuruan SMK) Kimia Pesantren Al-Falah Biru Kecamatan Tarogong Kidul Kabupaten Garut Jawa Barat). Pascasarjana thesis, Universitas Siliwangi.

[img] Text
COVER, TESIS I_II_III_IV_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (901kB)
[img] Text
Abstract.pdf

Download (291kB)
[img] Text
DEPAN.pdf

Download (17kB)

Abstract

Sekolah Menengah Kejuruan adalah sekolah pendidikan diarahkan kepada mempersiapkan peserta didik untuk dapat bekerja dalam bidang-bidang tertentu. Manajemen berbasis sekolah merupakan bentuk alternatif pengelolaan sekolah dalam bentuk desentralisasi bidang pendidikan, yang di tandai adanya otonomi luas ditingkat sekolah dan partisifasi masyarakat yang tinggi. Manajemen kurikulum merupakan substansi manajemen yang utama di sekolah. Prinsip dasarnya adalah berusaha agar proses pembelajaran dapat berjalan dengan baik, dengan tolak ukur pencapaian tujuan oleh siswa dan mendorong terus untuk menyempurnakan mutu sekolah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengungkapkn pelaksanaan manajemen Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Kimia Pesanren Al-Falah Biru Tarogong Kidul Garut dilihat dari manajemen sekolah dan kurikulum tingkat satuan pendidikan. Penelitian ini menggunakan deskriptif analitik dan pendekatan kualitatif. Metode penelitian deskriptif dilaksanakan dengan mendeskripsikan dan menganalisis data yang didapat melalui stadi kasus kemudian dianalisis. Adapun teknik dalam penelitian ini adalah melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Temuan penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan manajemen sekolah di SMK Kimia Pesantren Al-Falah Biru Tarogong Kidul Garut sesuai dengan apa yang diharapkan pada Visi yaitu menumbuhkan Iman dan Taqwa melalui penghayatan penerapan kema’rifatan ilmu pengetahuan dan teknologi sehingga menjadi manusia terampil, cerdas, berpikir kritis secara sitematis terutama dalam hal pengetahuan sumber daya alam daerah menuju indsustrialisasi. Misinya yaitu : menjalankan iman dan Taqwa komunikasi dua arah dan kepanutan diantara staf pengajar vs peserta didik serta tetap memelihara nilai luhur kepesantrenan menuju kondisi harmonisasi sinergi dalam ruang lingkup pengembangan penggalian norma hikmah ilmiah berbasis Al-Qur`an Hadist IPTEK. Memberikan layanan transfer ilmiah bagi seluruh mata diklat baik teori maupun praktek. Mengembangkan sarana laboratorium, iptek dasar maupun terapan beserta seluruh perangkat dukungannya yang berbasis pada penguasaan teknologi dan peralatan proses. Menjalin kerja sama dengan lembaga pemerintah/swasta yang bergerak di bidang penelitian industri,dunia usaha, sektor pendidikan dan pelatihan. Berdasarkan temuan penelitian dikemukakan beberapa saran terutama untuk meningkatkan pengelolaan dan mutu sekolah sesuai dengan standarisasi pendidikan kejuruan.

Item Type: Thesis (Pascasarjana)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Pascasarjana > Pendidikan Lingkungan Hidup
Depositing User: Lelis Masridah
Date Deposited: 29 Jun 2022 07:07
Last Modified: 29 Jun 2022 07:07
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/6158

Actions (login required)

View Item View Item