PERENCANAAN GEOMETRIK, TEBAL STRUKTUR PERKERASAN DAN DRAINASE RUNWAY II BANDARA INTERNASIONAL KERTAJATI JAWA BARAT DENGAN MENGGUNAKAN SOFTWARE FAARFIELD

WIBOWO, SEKTIO MUKTI (2020) PERENCANAAN GEOMETRIK, TEBAL STRUKTUR PERKERASAN DAN DRAINASE RUNWAY II BANDARA INTERNASIONAL KERTAJATI JAWA BARAT DENGAN MENGGUNAKAN SOFTWARE FAARFIELD. Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.

[img] Text
SKRIPSI_Sektio Mukti Wibowo_157011035 [REVISI FIX].pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

PERENCANAAN GEOMETRIK, TEBAL STRUKTUR PERKERASAN DAN DRAINASE RUNWAY II BANDARA INTERNASIONAL KERTAJATI JAWA BARAT DENGAN MENGGUNAKAN SOFTWARE FAARFIELD Sektio Mukti Wibowo1), Herianto2), Hendra3) 1) Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Universitas Siliwangi 2,3) Dosen Pembimbing Program Studi Teknik Sipil Universitas Siliwangi e-mail: sektiowibowo97@gmail.com ABSTRAK Bandara Internasional Kertajati Jawa Barat diproyeksikan untuk menjadi bandara yang dapat merangsang pertumbuhan ekonomi di Indonesia khususnya di Jawa Barat. Hal ini yang menjadi alasan utama perlunya dilakukan pengembangan di sisi udara, untuk kasus ini adalah pembangunan landasan pacu (runway) baru yang dalam perencanaannya akan dilaksanakan pada tahun 2023. Perencanaan diawali dengan menentukan total pergerakan penumpang, pesawat dan jenis pesawat yang direncanakan beroperasi pada tahun 2023. Jenis perkerasan yang dipilih adalah jenis perkerasan lentur (flexible pavement). Jenis perkerasan ini dipilih karena dapat melayani aspek kegiatan penerbangan (take off dan landing) secara lebih nyaman dibandingkan dengan jenis pekerasan kaku (rigid pavement). ICAO Aerodrome Design Manuals (Doc 9157) dijadikan sebagai acuan untuk menentukan geometrik runway. Analisa perbedaan perhitungan dan hasil desain tebal lapisan perkerasan mengacu pada FAA Advisory Circular No.150/5320-6D dan No.150/5320-6F dengan bantuan software FAARFIELD. Jenis pesawat rencana yang dijadikan acuan adalah Boeing 777-300 ER. Hasil desain dimensi runway berturut-turut adalah 3670 m dan lebar 60 meter. Tebal struktur perkerasan total yang didapat dengan hitungan manual adalah 85 cm dan tebal struktur perkerasan dihitung dengan menggunakan software FAARFIELD adalah sebesar 74 cm. Saluran berbentuk persegi dengan bahan material beton dipilih menjadi saluran drainase runway dengan dimensi lebar sebesar 220 cm dan tinggi 168 cm. Kata Kunci: Boeing 777-300 ER, Drainase, FAARFIELD, Perkerasan Lentur, Runway.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Rema Puri Irma Sri Katon
Date Deposited: 07 Mar 2022 07:33
Last Modified: 07 Mar 2022 07:33
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/5003

Actions (login required)

View Item View Item