UJI EFEKTIVITAS DAYA HAMBAT EKSTRAK BIJI PANGI (Pangium edule Reinw.) TERHADAP PERTUMBUHAN BAKTERI PENYEBAB HAWAR DAUN PADI (Xanthomonas oryzae pv. oryzae)

155001118, ANWAR PAUZI (2019) UJI EFEKTIVITAS DAYA HAMBAT EKSTRAK BIJI PANGI (Pangium edule Reinw.) TERHADAP PERTUMBUHAN BAKTERI PENYEBAB HAWAR DAUN PADI (Xanthomonas oryzae pv. oryzae). Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.

[img] Text
1 CoverANWAROZIEL.pdf

Download (48kB)
[img] Text
ABSTRAK and ABSTRACT.pdf

Download (159kB)
[img] Text
2 Lembar Pengesahan aziel.pdf

Download (156kB)
[img] Text
4 DAFTAR ISI aziel.pdf

Download (188kB)
[img] Text
5 PENDAHULUAN aziel.pdf

Download (284kB)
[img] Text
6 TINJAUAN PUSTAKA aziel.pdf

Download (353kB)
[img] Text
7 METODE PENELITIAN aziel.pdf

Download (471kB)
[img] Text
8 HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (326kB)
[img] Text
9 SIMPULAN DAN SARAN93.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (152kB)
[img] Text
9.1 DAFTAR PUSTAKA aziel.pdf

Download (178kB)

Abstract

UJI EFEKTIVITAS DAYA HAMBAT EKSTRAK BIJI PANGI (Pangium edule Reinw.) TERHADAP PERTUMBUHAN BAKTERI PENYEBAB HAWAR DAUN PADI (Xanthomonas oryzae pv. Oryzae) Oleh Anwar Pauzi NPM 155001118 Dosen Pembimbing: Dedi Natawijaya Yaya Sunarya ABSTRAK Salah satu kelebihan dari biji pangi ialah memiliki kandungan senyawa bioaktif yang berfungsi sebagai antibakteri. Percobaan ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas daya hambat ekstrak biji pangi (Pangium edule Reinw.) terhadap pertumbuhan bakteri penyebab hawar daun padi (Xanthomonas oryzae pv. Oryzae) pada konsentrasi yang berbeda-beda. Percobaan ini dilaksanakan pada bulan Juli sampai Agustus 2019 di Laboratorium Dasar Fakultas Pertanian Universitas Siliwangi Tasikmalaya. Metode penelitian yang dilakukan adalah metode eksperimental dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) satu faktor, dengan enam perlakuan yaitu : konsentrasi ekstrak biji pangi 1%, 3%, 5%, 7%, 9% dan kontrol positif menggunakan kloramfenikol, serta masing-masing perlakuan diulang sebanyak 4 kali. Pengamatan utama adalah pengamatan diameter zona hambat dengan metode in vitro dan luas gejala serangan patogen dengan metode in vivo. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh perbedaan konsentrasi terhadap efektivitas penghambatan ekstrak biji pangi. Adapun perlakuan terbaik ialah pada penggunaan konsentrasi 9% dengan rata-rata diameter zona hambat sebesar 20,57 mm dan rata-rata luas gejala serangnya ialah sebesar 386,26 mm2 . Kata Kunci: ekstrak biji pangi, antibakteri, in vitro, in vivo, konsentrasi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroteknologi
Depositing User: Dedi Natawijaya .
Date Deposited: 14 Feb 2022 01:12
Last Modified: 14 Feb 2022 01:12
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/4616

Actions (login required)

View Item View Item