SYUAEBAH FARIDAH, SITI (2019) PEMANFAATAN WADUK CIRATA SEBAGAI OBJEK WISATA JANGARI DI DESA BOBOJONG KECAMATAN MANDE KABUPATEN CIANJUR. Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.
Text
SKRIPSI SITI SYUAIBAH.pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi dari adanya Waduk Cirata yang sebagian besar genangan airnya ada di Kabupaten Cianjur, yang mana potensi tersebut dimanfaatkan dalam bidang pariwisata yaitu dengan adanya Objek wisata Jangari di Desa Bobojong Kecamatan Mande Kabupaten Cianjur. Wilayah Objek wisata Jangari ini milik dari Badan Pengelola Waduk Cirata (BPWC) sehingga dalam pengelolaannya bekerja sama antara pihak BPWC, Kompepar dan Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Cianjur. Permasalahan dalam penelitian ini adalah faktor apa sajakah yang mempengaruhi keberadaan Jangari sebagai objek wisata di Desa Bobojong Kecamatan Mande Kabupaten Cianjur, dan bagaimana pemanfaatan Waduk Cirata sebagai Objek wisata Jangari di Desa Bobojong Kecamatan Mande Kabupaten Cianjur. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif Kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan melalui studi literatur, observasi lapangan, wawancara, kuesioner, dan dokumentasi. Yang menjadi responden dalam penelitian ini adalah masyarakat sebanyak 24 KK dan pedagang 12 orang yang diambil dengan menggunakan teknik sampel acak random sampling, kepala Desa Bobojong 1 orang dan petugas 4 orang diambil dengan teknik purposive sampling, pengunjung sebanyak 42 orang diambil dengan teknik insidental sampling. Dalam pengelolaan data penulis menggunakan analisis dengan rumus persentase (%). Hasil penelitian ini adalah: (1) Faktor yang mempengaruhi keberadaan Jangari sebagai objek wisata yakni panorama alam yang indah, aksesibilitas yang baik, lokasi yang strategis, kondisi air dan budidaya ikan dengan menggunakan keramba jaring apung. (2) Pemanfaatan Waduk Cirata sebagai Objek wisata Jangari adalah dengan adanya tempat pemancingan ikan, terdapat perahu bargas, adanya wisata kuliner berupa ikan bakar dan kolam renang. Kata Kunci : Pemanfaatan Waduk Cirata, Objek wisata Jangari
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General) L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Geografi |
Depositing User: | Lelis Masridah |
Date Deposited: | 19 Aug 2019 07:36 |
Last Modified: | 19 Aug 2019 07:36 |
URI: | http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/422 |
Actions (login required)
View Item |