IDENTIFIKASI POTENSI TEBING KOJA “KANDANG GODZILLA” SEBAGAI LOKASI WISATA ALAM DI DESA CIKUYA KECAMATAN SOLEAR KABUPATEN TANGERANG

MANUEL MARHAENDRA, LOUIS (2019) IDENTIFIKASI POTENSI TEBING KOJA “KANDANG GODZILLA” SEBAGAI LOKASI WISATA ALAM DI DESA CIKUYA KECAMATAN SOLEAR KABUPATEN TANGERANG. Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.

[img] Text
LOUIS MANUEL MARHAENDRA_SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini memiliki latar belakang tentang potensi wisata alam Tebing Koja “Kandang Godzilla”, yang awalnya Tebing Koja “Kandang Godzilla” ini merupakan lokasi penambangan pasir dan tuf yang mulai dilakukan proses penambangan pada tahun 2010, namun dikarenakan lahan yang dikelola sudah tidak dapat dieksploitasi penambangan diberhentikan pada tahun 2016, selanjutnya pemilik menjadikannya objek wisata saat tahun 2017, karena lokasi ini dibuat viral oleh pemuda-pemuda yang tak sengaja memposting keindahan alam di Tabing Koja “Kandang Godzilla”. Sampai saat ini Tebing Koja “Kandang Godzilla” memiliki kerutan vertikal batuan tuf hasil penambangan manual yang terdapat telaga di tengahnya. Keindahan tersebut sangat berpotensi atau berpeluang untuk dijadikan sebagai lokasi wisata alam. Masalah dalam penelitian ini adalah : (1) Potensi wisata yang terdapat di Tebing Koja “Kandang Godzilla” Desa Cikuya Kecamatan Solear Kabupaten Tangerang. (2) Faktor-faktor penghambat yang menjadi penghambat Tebing Koja “Kandang Godzilla” sebagai lokasi wisata alam di Desa Cikuya Kecamatan Solear Kabupaten Tangerang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dokumentasi, kuesioner dan studi literatur. Dengan jumlah populasi 435 orang, dengan sampel yang terdiri dari 197 KK Dusun Koja Desa Cikuya dengan menggunakan teknik cluster area sampling, 23 orang pengunjung dengan menggunakan teknik accidental sampling, seorang pengelola/pemilik lahan, Kepala Desa dan 6 orang pedagang dengan menggunakan teknik purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah metode analisis kuantitatif sederhana, yaitu dengan persentase (%). Berdasarkan data yang didapat dari hasil pengolahan analisis data Tebing Koja “Kandang Godzilla” memiliki beberapa potensi wisata yang dapat dikembangkan, seperti panorama alam, lokasi berfoto, publikasi yang sudah baik, dan fenomena sunset, namun memiliki faktor penghambat diantaranya keamanan yang kurang baik, sarana dan prasarana yang kurang memadai, dan kurangnnya wahana bermain dan sampai saat ini belum ada upaya yang berdampak dilakukan oleh pihak pengelola dan pihak desa. Kata kunci : Wisata Alam, Tebing Koja “Kandang Godzilla”, Solear.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Geografi
Depositing User: Lelis Masridah
Date Deposited: 14 Aug 2019 06:36
Last Modified: 14 Aug 2019 06:36
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/370

Actions (login required)

View Item View Item