PENYEBARAN KETERAMPILAN KULINER AGAR-AGAR KERING DALAM MEMBANTU PENGEMBANGAN EKONOMI MASYARAKAT LOKAL (Studi di Desa Cibunar Kecamatan Cibatu Kabupaten Garut)

ARDI, MAYAS TUTI (2020) PENYEBARAN KETERAMPILAN KULINER AGAR-AGAR KERING DALAM MEMBANTU PENGEMBANGAN EKONOMI MASYARAKAT LOKAL (Studi di Desa Cibunar Kecamatan Cibatu Kabupaten Garut). Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.

[img] Text
SKRIPSI MAYAS.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK MAYAS TUTI ARDI. 2020. Penyebaran Keterampilan Kuliner Agar-agar Kering Dalam Membantu Pengembangan Ekonomi Lokal Masyarakat (Studi Kasus di Desa Cibunar Kecamatan Cibatu Kabupaten Garut. Jurusan Pendidikan Masyarakat. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Siliwangi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penyebaran keterampilan kuliner agar-agar kering dalam membantu pengembangan ekonomi lokal masyarakat (Studi Kasus di Desa Cibunar Kecamatan Cibatu Kabupaten Garut). Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian dengan jenis kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menyebutkan bahwa penyebaran keterampilan yang terjadi pada home industry ini menggunakan 10 patokan DIKMAS. Hal tersebut mencakup 10 patokan DIKMAS dalam kegiatannya sebagai berikut: Warga belajar dalam pelatihan keterampilan dari di masing-masing home industry ini berjumlah 2 sampai 3 orang, hal tersebut tergantung kebutuhan dari perusahaan itu sendiri. Sumber belajar bagi pekerja baru yang mengikuti pelatihan keterampilan kayu ini yaitu berasal dari pemilik perusahaan dan karyawan lama. Pamong belajar bagi pekerja baru yaitu pemilik perusahaan. Tempat belajar atau tempat pelaksanaan pelatihan keterampilan berlangsung di tempat produksi kerajinan agar-agar ini sendiri. Sarana belajar bagi karyawan baru cukup memadai, mulai dari alat penghalus kayu, pemotong, dan kompresor untuk mengecat. 6) Dana belajar yang dikeluarkan oleh pemilik perusahaan dipergunakan untuk konsumsi pekerja baru selama proses pelatihan keterampilan berlangsung. 7) Ragi belajar didapatkan dari motivasi yang diberikan secara langsung oleh pemilik perusahaan. 8) Kelompok belajar dalam pelatihan keterampilan agar-agar ini tidak ada. 9) Program belajar untuk pelatihan keterampilan agar-agar juga tidak ada. 10) Hasil belajar dari pelatihan keterampilan ini yaitu adanya peningkatan keterampilan kerja, kreatifitas, dan semangat kerja dari pekerja baru. Kata Kunci: Keterampilan,Kuliner, Pengembangan, Ekonomi, Masyarakat.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Masyarakat
Depositing User: Dedi Natawijaya .
Date Deposited: 23 Dec 2021 01:28
Last Modified: 23 Dec 2021 01:28
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/3596

Actions (login required)

View Item View Item