Sita Lestari, Dede (2021) ANALISIS EFEKTIVITAS PEMBERDAYAAN DANA ZAKAT MELALUI PROGRAM P3DKM DI BAZNAS KABUPATEN TASIKMALAYA. Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.
Text
SKRIPSI_DEDE SITA LESTARI_171002113.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
ABSTRAK Dede Sita Lestari 2021, Analisis Efektivitas Pemberdayaan Dana Zakat Melalui Program P3DKM di BAZNAS Kabupaten Tasikmalaya. Program Studi Ekonomi Syariah Fakultas Agama Islam Universitas Siliwangi Tasikmalaya. Salah satu permasalahan yang dihadapi bangsa Indonesia adalah masalah kemiskinan yang terjadi karena rendahnya tingkat perekonomian masyarakat. Solusi yang dapat diberikan untuk mengentaskan kemiskinan adalah dengan memaksimalkan peran filantropi Islam yaitu dengan memberdayakan dana zakat, seperti yang telah dilakukan BAZNAS Kabupaten Tasikmalaya dengan mengadakan program P3DKM. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas program P3DKM di DKM Al-Munawarah dan DKM Al-Ishlah serta mengetahui penyebab dari keberhasilan dan ketidaktercapaian dari program P3DKM. Untuk meninjau masalah tersebut teori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu mengenai efektivitas, zakat secara keseluruhan dan pemberdayaan dana zakat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini menggunakan dua sumber data yaitu sumber data primer dan sumber data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Dengan instrumen penelitian yakni peneliti sebagai instrumen kunci dalam penelitian, pedoman wawancara dan pedoman observasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Efektivitas pemberdayaan dana zakat melalui program P3DKM di DKM Al-Munawarah sudah berjalan dengan baik dan efektif. Hal ini terbukti dengan tercapainya tujuan utama pemberdayaan yaitu peningkatan ekonomi yang dirasakan oleh mustahik. DKM Al-Munawarah sudah berhasil memberdayakan 23 mustahik dengan memberikan dana pinjaman P3DKM untuk usaha kecil mustahik. Adapun efektivitas progam P3DKM di DKM Al-Ishlah masih belum berjalan dengan efektif, yang ditandai belum adanya kemandirian ekonomi mustahik serta belum adanya penambahan jumlah anggota dalam kelompok usaha tersebut. (2) Faktor yang menjadi keberhasilan pemberdayaan dana zakat melalui program P3DKM di DKM Al-Munawarah ialah faktor sumber daya manusia dan pengelolaan usaha yang sudah terlaksana dengan baik sehingga dana pemberdayaan dapat berputar. Sedangkan ketidaktercapaian pemberdayaan dana zakat melalui program P3DKM di DKM Al-Ishlah disebabkan beberapa faktor diantaranya sumber daya manusia, pengelolaan usaha dan faktor alamiah. Kata Kunci : Efektivitas, Pemberdayaan Dana Zakat, Program P3DKM
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Fakultas Agama Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Rema Puri Irma Sri Katon |
Date Deposited: | 08 Dec 2021 03:34 |
Last Modified: | 08 Dec 2021 03:34 |
URI: | http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/3310 |
Actions (login required)
View Item |