ANALISIS JUMLAH PENDUDUK, PRODUKSI PADI, PRODUKTIVITAS TANAMAN PADI, DAN LUAS PANEN SEBAGAI PENENTU KETAHANAN PANGAN DI PULAU JAWA

SAKINAH, SITI (2021) ANALISIS JUMLAH PENDUDUK, PRODUKSI PADI, PRODUKTIVITAS TANAMAN PADI, DAN LUAS PANEN SEBAGAI PENENTU KETAHANAN PANGAN DI PULAU JAWA. Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.

[img] Text
sitisakinah_173401033_EP.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK ANALISIS JUMLAH PENDUDUK, PRODUKSI PADI, PRODUKTIVITAS TANAMAN PADI, DAN LUAS PANEN SEBAGAI PENENTU KETAHANAN PANGAN DI PULAU JAWA Oleh: Siti Sakinah NPM. 173401033 Pembimbing: Ade Komaludin Fatimah Zahra Nasution Penyusunan penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh jumlah penduduk, produksi padi, produktivitas tanaman padi, dan luas panen terhadap ketahanan pangan secara parsial. (2) pengaruh jumlah penduduk, produksi padi, produktivitas tanaman padi, dan luas panen secara bersama-sama terhadap ketahanan pangan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder berupa data panel, dengan cross-section enam provinsi di Pulau Jawa, dan runtut waktu (time series) selama sepuluh tahun mulai dari tahun 2010 hingga 2019. Dengan menggunakan analisis regresi data panel, penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) secara parsial jumlah penduduk mempunyai hubungan yang negatif dan berpengaruh signifikan terhadap ketahanan pangan. Sedangkan produksi padi dan produktivitas tanaman padi, memiliki hubungan yang positif dan berpengaruh signifikan terhadap ketahanan pangan, lalu luas panen mempunyai hubungan negatif meskipun tidak signifikan terhadap ketahanan pangan. (2) secara bersama-sama, jumlah penduduk, produksi padi, produktivitas tanaman padi, dan luas panen berpengaruh signifikan terhadap ketahanan pangan di Pulau Jawa. Kata Kunci: Ketahanan Pangan (Rasio Ketersediaan), Jumlah Penduduk, Produksi Padi, Produktivitas Tanaman Padi, Luas Panen

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Rema Puri Irma Sri Katon
Date Deposited: 08 Dec 2021 02:27
Last Modified: 08 Dec 2021 02:27
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/3296

Actions (login required)

View Item View Item