ANALISIS LITERASI KEUANGAN LEMBAGA KEUANGAN MIKRO SYARIAH (LKMS) PADA PELAKU UMKM DI DESA PANUMBANGAN

Khoerunnisa, Gina (2021) ANALISIS LITERASI KEUANGAN LEMBAGA KEUANGAN MIKRO SYARIAH (LKMS) PADA PELAKU UMKM DI DESA PANUMBANGAN. Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.

[img] Text
SKRIPSI_Gina Khoerunnisa_171002063.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Gina Khoerunnisa 2021, Analisis Literasi Keuangan Lembaga Keuangan Mikro Syariah (LKMS) pada Pelaku UMKM di Desa Panumbangan, Program Studi Ekonomi Syariah Fakultas Agama Islam Universitas Siliwangi. Literasi keuangan adalah pengetahuan atau kemampuan yang dimiliki oleh seseorang yang berkaitan dengan keuangan yang mempengaruhi tindakan untuk mencapai kesejahteraan. Tingkat literasi keuangan yang dimiliki dapat menentukan pilihan dalam menggunakan jasa lembaga keuangan. Literasi keuangan penting dimiliki terutama bagi mereka yang memiliki usaha atau sebagai pelaku UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah). Salah satu kendala yang sering dialami oleh pelaku UMKM yaitu kurangnya modal. Oleh karena itu, Lembaga Keungan Mikro Syariah (LKMS) dapat menjadi solusi bagi pelaku UMKM yang kekurangan modal dan tidak dapat melakukan pembiayaan ke perbankan. Berdasarkan latar belakang tersebut maka rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana literasi keuangan Lembaga Keuangan Mikro Syariah pada pelaku UMKM di Desa Panumbangan. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaiamna literasi keuangan lembaga keuangan mikro syariah pada pelaku umkm di Desa Panumbangan. Adapun teori inti yang digunakan yaitu literasi keuangan, Lembaga Keuangan Mikro Syariah dan UMKM. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kulitatif. Dengan dua sumber data, yaitu sumber data primer yaitu pelaku UMKM di Desa Panumbanga dan sumber data sekunder yang terdiri dari dokumen dan buku pendukung lainnya. Teknik pengumpulan data yang digunakn yaitu observasi dan wawancara. Uji kredibilitas data yang digunakan adalah triangulasi teknik yaitu dengan kuisioner, waancara dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan terdiri dari tiga tahapan yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan di Bab 4 (Empat), dapat diambil kesimpulan bahwa literasi keuangan Lembaga Keuangan Mikro Syariah (LKMS) pada pelaku UMKM di Desa Panumbangan berada pada kategori tinggi atau menurut OJK berada pada kategori well literate. Dengan indikator literasi keuangan pribadi sebesar 94,17%, literasi Lembaga Keuangan Mikro Syariah (LKMS) sebesar 82,08% dan Literasi tentang tabungan dan pembiayaan sebesar 75,83%. Kata Kunci : Literasi Keuangan, Lembaga Keungan Mikro Syariah, UMKM

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Agama Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Rema Puri Irma Sri Katon
Date Deposited: 07 Dec 2021 03:28
Last Modified: 07 Dec 2021 03:28
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/3251

Actions (login required)

View Item View Item