ANALISIS INTENSITAS PENCAHAYAAN GEDUNG FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SILIWANGI

AZMI, FIQRI (2021) ANALISIS INTENSITAS PENCAHAYAAN GEDUNG FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SILIWANGI. Sarjana thesis, UNIVERSITAS SILIWANGI.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (96kB)
[img] Text
3. LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (78kB)
[img] Text
6. ABSTRAK.pdf

Download (117kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (133kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (188kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (127kB)
[img] Text
DAFTAR REFERENSI.pdf

Download (101kB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Fiqri Azmi Program Studi : S1 Teknik Elektro Judul : Analisis Intensitas Pencahayaan Gedung Fakultas Ekonomi Universitas Siliwangi Gedung Fakultas Ekonomi UNSIL merupakan gedung sebagai sarana pendidikan yang difungsikan untuk kegiatan bekerja, belajar mengajar dan aktivitas dosen. Tentunya dalam hal pencahayaan sangat diperlukan untuk menunjang kegiatan tersebut, Sistem pencahayaan harus dipilih yang mudah penggunaannya, efektif, nyaman untuk penglihatan, tidak menghambat kelancaran kegiatan, tidak mengganggu kesehatan terutama dalam ruang�ruang tertentu yang digunakan untuk kegiatan bekerja, belajar dan aktivitas lainnya. Permasalahan yang terjadi dalam penelitian ini yaitu ketika pagi hari hanya beberapa ruangan saja yang mendapatkan cahaya matahari secara langsung yang masuk melalui lubang cahaya, ketika siang atau sore hari cahaya matahari semakin sedikit dan tidak merata masuk ke dalam ruangan, karena terhalang oleh pepohonan dan gedung disebelahnya, maka dari itu membutuhkan pencahayaan buatan atau pencahayaan dari lampu yang bisa membantu kegiatan manusia untuk menjalankan aktivitasnya sehari-hari, dan cahaya yang dipancarkan lampu tidak sebanding dengan luas ruangan yang besar menurut SNI No 03-6575-2001, oleh sebab itu dibutuhkannya pergantian atau penambahan titik lampu di setiap ruangan yang kurang pencahayaanya menurut SNI No 03-6575-2001. Metode yang digunakan yaitu pengolahan hasil pengukuran menggunakan validitas dan reliabilitas, perhitungan jumlah titik lampu dan simulasi menggunakan perangkat lunak dialux evo 7.1. Hasil dari perhitungan menggunakan lampu Philips TBS412 2Xtl5-25W-2600 lumen terdapat 3 ruangan yang harus ditambah titik lampu yaitu finance and general administration office 16 lampu, academic and student affairs office 16 lampu dan management lecturers 18 lampu. Kata Kunci : Gedung, Pencahayaan, Validitas dan Reliabilitas, Dialux

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Rema Puri Irma Sri Katon
Date Deposited: 02 Dec 2021 07:31
Last Modified: 09 Sep 2022 06:18
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/3135

Actions (login required)

View Item View Item