OPTIMASI KINERJA SISTEM PEMBANGKIT HYBRID STUDI KASUS PULAU KARIMUNJAWA

Nurmela, Nurmela (2019) OPTIMASI KINERJA SISTEM PEMBANGKIT HYBRID STUDI KASUS PULAU KARIMUNJAWA. Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.

[img] Text
TA_NURMELA_157002054.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Pulau Karimunjawa memiliki sistem kelistrikan yang tidak terinterkoneksi dengan Kabupaten Jepara, dimana suplai energy listrik hanya dari PLTD saja. Hal ini menyebabkan Biaya Pokok Pembangkitan (BPP) menjadi tinggi. Biaya pokok pembangkitan Karimunjawa pada tahun 2018 yaitu Rp. 6500/kWh. Salah satu solusi untuk mengatasi permasalahan yang ada di sistem Karimunjawa yaitu dengan menggabungkan pembangkit konvensional yang sudah ada (PLTD) dengan pembangkit energy baru terbarukan sesuai dengan potensi yang ada yaitu Pembangkit Energi Surya (PLTS). Pada penelitian ini akan dilakukan analisis dengan melakukan perhitungan LCOE dan BPP untuk mendapatkan nilai optimasi secara ekonomi. Kemudian setelah mendapatkan nilai BPP yang layak, makan akan ditentukan komposisi scenario yang tepat untuk sistem kelistrikan Karimunjawa, setelah mendapat scenario yang tepat maka akan dikaji mengenenai performa sistem dari scenario yang dipilih. Setelah dilakukukan perhitungan, maka didapat scenario yang tepat untuk sistem kelistrikan Karimunjawa dengan nilai BPP yang lebih rendah dari sebelumnya yaitu Rp. 3724,137997/kWh, dengan PLTS menyuplai 100% di siang hari. Kemudian analisis sistem kelistrikan menunjukan kelayakan saat dilakukan uji kestabilan frekuensi, yaitu frekuensi tidak turun menyentuh batas UFR saat terjadi intermitensi. Kata Kunci: Biaya Pokok Pembangkitan, PLTD, PLTS, kestabilan Frekuensi

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Lelis Masridah
Date Deposited: 07 Jun 2021 02:24
Last Modified: 07 Jun 2021 02:24
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/2447

Actions (login required)

View Item View Item