PEMBERDAYAAN PEREMPUAN BERBASIS PESANTREN (Studi tentang Ibu Beres Laku Lampah (IBU BELLA) di Pondok Pesantren Tarekat Qadariyyah Naqsabandiyyah (TQN) Suryalaya dari Sudut Pandang Gender)

HADIYAN, RIFKY YUDISTIRA (2023) PEMBERDAYAAN PEREMPUAN BERBASIS PESANTREN (Studi tentang Ibu Beres Laku Lampah (IBU BELLA) di Pondok Pesantren Tarekat Qadariyyah Naqsabandiyyah (TQN) Suryalaya dari Sudut Pandang Gender). Sarjana thesis, Universitas Siliwangi.

[img] Text
1. judul.pdf

Download (54kB)
[img] Text
2. lembar pengesahan.pdf

Download (89kB)
[img] Text
3. lembar pernyataan.pdf

Download (97kB)
[img] Text
8. abstract.pdf

Download (63kB)
[img] Text
4. Kata pengantar.pdf

Download (74kB)
[img] Text
5. daftar isi.pdf

Download (41kB)
[img] Text
6. daftar tabel.pdf

Download (7kB)
[img] Text
7. daftar gambar.pdf

Download (8kB)
[img] Text
9. bab i.pdf

Download (53kB)
[img] Text
10. bab ii.pdf

Download (216kB)
[img] Text
11. bab iii.pdf

Download (120kB)
[img] Text
12. bab iv.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (497kB)
[img] Text
13. bab v.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (96kB)
[img] Text
14. daftar pustaka.pdf

Download (285kB)

Abstract

IBU BELLA adalah sebuah Organisasi Masyarakat yang berada di Pesantren TQN Suryalaya, dimana ormas ini melakukan program-program pemberdayaan terhadap perempuan, terutama perempuan di pesantren dan warga sekitar daerah tersebut. Pemberdayaan perempuan adalah usaha untuk melibatkan perempuan dalam kehidupan bermasyarakat yang dimana Indonesia ini sudah lama menganut budaya patriarki, yaitu derajat laki-laki lebih tinggi dari perempuan. Sehingga dengan adanya IBU BELLA ini diharapkan perempuan akan lebih terlibat dalam pembangunan masyarakat, baik secara ekonomi, politik, budaya, dan lainnya, tanpa menabrak batas-batas agama dan negara, untuk menuju masyarakat yang madani. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana IBU BELLA melakukan pemberdayaan kepada perempuan di Pesantren TQN Suryalaya di Dusun Godebag Rt.01/Rw.02 Desa Tanjungkerta Kecamatan Pagerageung Kabupaten Tasikmalaya serta masyarakat sekitarnya. Penelitian ini menggunakan konsep Pemberdayaan, Gender dan konsep Pemberdayaan Politik. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan studi wawancara, observasi serta dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan model analisis interaktif. Validitas data menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitiannya adalah bahwa IBU BELLA sebagai organisasi perempuan berbasis pesantren melakukan pemberdayaan perempuan dengan metode modal spiritual, dimana modal spiritual ini adalah modal yang dibentuk dengan itikad moral dan keagamaan untuk tujuan yang berfokus kepada perilaku, tata krama yang baik sebagai outputnya, dengan menerapkan tiga pendekatan yaitu Pendekatan Pendidikan yang Inklusif, Pemberdayaan keterampilan praktis dan Pelatihan kepemimpinan. Menghasilkan beberapa program kerja yang dijalankan sampai saat ini, maupun program kerja yang masih dalam rencana untuk dilaksanakan kedepannya. Hasil dari pemberdayaan itu diharapkan IBU BELLA mencetak kader-kader agen perubahan yang dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat yang menjadi sasaran supaya lebih berdaya, dengan dibekali kemampuan-kemampuan softskill maupul hardskill yang berkualitas. Kata Kunci: IBU BELLA, Pemberdayaan Perempuan, Masyarakat Madani.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: J Political Science > JA Political science (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik
Depositing User: Lelis Masridah
Date Deposited: 31 Oct 2023 04:40
Last Modified: 31 Oct 2023 04:40
URI: http://repositori.unsil.ac.id/id/eprint/11044

Actions (login required)

View Item View Item